headline news

Popular Posts

Cara Mengubah File MP3 Menjadi Sebuah Karaoke

Karaoke merupakan hiburan yang kini digemari oleh masyarakat. Selain bisa melepas penat, berkaraoke juga bisa menyalurkan bakat dan melatih vokal Anda. Semakin tinggi minat masyarakat terhadap hiburan ini, maka tak heran banyak outlet karaoke yang menjamur. Jika Anda ingin berkaraoke di sana, tentu harus menyiapkan kocek yang tarifnya bervariasi mulai dari Rp. 50.000/jam. Namun, jika anda tak punya cukup budget untuk berkaraoke di outlet ternama, Anda bisa saja karaoke di rumah sendiri. Cukup menyiapkan CD/VCD karaoke yang banyak dijual. Akan tetapi, lagu-lagu favorit Anda tak semuanya ada dalam satu keping CD saja.
cara membuat MP3 karaoke,cara mengubah MP3 to karaoke,MP3 to karaoke,

Nah, untuk menyiasatinya kali ini Salingsharing akan memberikan tips cara membuat sendiri file karaoke. Dengan bantuan sebuah software kita bisa mengubah file MP3 biasa menjadi MP3 karaoke. Banyak software MP3 to karaoke yang tersedia di internet, tapi kali ini yang akan kita gunakan adalah Audacity, software ini gratis dan bisa diunduh di sini.
Berikut langkah-langkah mengubah MP3 ke MP3 karaoke
  • Download dan install software Audacity
  • Buka Aplikasi Audacity dan pilih File - Open . pilih lagu yang akan kita ubah.
  • Jika sudah, tunggu sampai Audacity memuat lagu pilihan Anda tersebut
  • Sebelum Anda mengubahnya ke MP3 karaoke, pastikan terlebih dahulu bahwa MP3 tersebut berdifat stereo (lihat keterangan pada preview dan details MP3 sebelah kiri).
  • Selanjutnya klik menu effect - Vocal Remover (for centered-panned vocals)
  • Setelah itu akan dibawa ke pilihan menu, jika Anda belum begitu tahu, sebaiknya gunakan pengaturan default. pilih remove vocals pada bar Remove vocals or view help.
  • Kemudian pilih Simple (entire spectrum) pada bar Removal Choice) dan klik Ok
  • Tunggu proses konversi MP3 ke Karaoke selesai, dan MP3 karaoke Anda sudah siap digunakan.
Sebenarnya software Audacity mempunyai banyak fungsi efek yang bisa Anda kreasikan sendiri, pada tutorial kali ini kami hanya memberikan cara basic mengubah MP3 jadi karaoke dengan membuang vocalnya. Namun Vocal utama bukan berarti hilang sepenuhnya, masih terdengar lirih tetapi itu sudah cukup untuk membantu Anda berkaraoke. Sebagai pelengkap, Anda bisa gunakan aplikasi MiniLyrics untuk menampilkan lirik laguna. Selamat mencoba.
HTML Comment Box is loading comments...